Januari 18, 2026

LPM Cakrawala

Mencerahkan Untuk Menggerakkan

Awali Debat Terbuka, Paslon saling Unjuk Visi Misi

Samarinda, LPM Cakrawala- Debat Terbuka Kandidat Pasangan Calon (Paslon) Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (Dema-I), yang diadakan oleh KPUM Institut berjalan dengan lancar pada Jum’at (07/2) bertempat di Auditorium Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK).

Acara dibuka langsung oleh Wakil Rektor bidang kemahasiswaan, Dr. M. Abzar. Dalam sambutannya menyatakan bahwa debat kandidat pada hari ini merupakan ajang silaturahmi gagasan antar kedua paslon, dan diharap dapat membahas mengenai permasalahan yang ada di kampus agar bisa ditemukan solusinya bersama-sama. “Adanya perbedaan gagasan dari kedua paslon diharap dapat memabahas seputar masalah internal kampus, agar kita dapat menemukan solusi dari persoalan yang ada”. Ucapnya

Debat terbuka kali ini terbagi menjadi tiga segmen, yang dipandu oleh Muhammad Khairul Rizal selaku moderator. Segmen pertama diawali dengan penyampaian visi dan misi, dan kemudian dilanjutkan penyampaian proker satu tahun kepengurusan. Dalam kesempatan kali ini kedua paslon diberikan waktu untuk menyampaikan visi dan misinya.

Paslon nomor urut 1 memiliki Visi “Harmonisasi kata fikir gerak dalam membangun kampus peradaban yang berdasarkan nilai luhur dan nilai religius”. Dan Misi “Meningkatkan kinerja Dema-I, Menjalin relasi dan harmonisasi antar kampus dan ormawa IAIN Samarinda, mewadahi aspirasi mahasiswa guna mewujudkan mahasiswa yang kreatif, progresif dan kritis transformative, serta menciptkan lingkungan yang berlandaskan nilai luhur dan nilai religius”.

Sementara Paslon nomor urut 2 mempunyai Visi “Mewujudkan mahasiswa dan Ormawa yang inovatif dan progresif serta menjadikan Dema-I sebagai Ormawa yang responsive. Dan Misi “Menciptakan diskusi kritis dan membangun pola pikir mahasiswa, menciptakan basis gerakan massa mahasiswa di setiap fakultas maupun di tingkat Institut, membentuk kepengurusan Dema-I yang responsive dan peka terhadap keadaan kampus”.

Kemudian pada segmen kedua yaitu setiap paslon saling melemparkan pertanyaan satu sama lain. Dilanjutkan segmen ketiga yaitu pertanyaan dari Dema-I, Sema (Senat Mahasiswa), Civitas Akademika dan perwakilan mahasiswa IAIN Samarinda. Arif budiansyah selaku perwakilan dari mahasiswa memberikan pertanyaan kepada para paslon yaitu “keresahan apa saja yang di rasakan oleh para paslon? ” jawaban dari paslon 01 merujuk pada kesolidaritasan, sedangkan paslon 02 lebih mengarah pada fasilitas kampus dan administrasi.

Dengan dihadiri oleh WR 3, Sema, Dema-I dan beberapa mahasiswa, debat antar paslon ini sukses diselenggarakan dan berakhir pada pukul 11.30 dengan suasana damai dan tenang. (rkj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *