Maulid Nabi HMJ Ilmu Syariah, Tekankan Akhlak Rasulullah bagi Generasi Muda
Samarinda, LPM Cakrawala-Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Islam Syariah (IS) sukses menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang penuh makna dengan berlokasi di Auditorium 22 Dzulhijjah pada Senin, (15/09).
Acara yang mengusung tema ‘Meneladani Akhlak Rasulullah Saw: akhlak nabi sebagai landasan pembentukan pemuda religius, intelektual, dan visioner untuk masa depan bangsa.’ dengan harapan dapat menanamkan nilai-nilai akhlak Nabi Muhammad SAW kepada generasi muda.
Ainunnajib Anwar selaku ketua panitia menyampaikan tantangan terbesar yang mereka hadapi dalam persiapan acara maulida nabi ini. “Tantangan terbesarnya tentu saja ada dipendanaan namun, semuanya dapat terselesaikan berkata beberapa sponsor lokal dan juga sumbangan dari para panitia,” ungkapnya.
Lalu, ketua umum HMJ IS, Fatah Al-Amin menyampaikan kesan dan pesannya untuk acara maulid selanjutnya agar pelaksanaannya lebih matang dari sebelumnya. “Untuk pelaksanaan acara maulid nabi mungkin ke depannya bisa diselenggarakan pada pagi hari agar tidak merasa terburu-buru dalam pelaksanaan acaranya,” ungkapnya.
Fatah juga menyampaikan harapannya untuk acara maulid nabi ini agar bisa bermanfaat dan mempererat tali silahturahmi terutama di lingkungan fakultas syari’ah. “Harapannya semoga acara ini dapat mempererat tali silahturahmi, dan juga mengokohkan rasa cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW,” tutupnya.
Maulid Nabi yang diselenggarakan oleh HMJ IS merupakan salah satu respresentasi organisasi mahasiswa UINSI Samarinda yang terus mengedepankan nilai-nilai islami untuk tujuan bersama.
Mha,Sai / (Cmt)