Pembekalan Pengurus hingga Berbagi Kebahagiaan: Upgrading dan Bakti Sosial HMJ IS
Samarinda, LPM Cakrawala-Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Syari’ah (IS) sukses gelar acara Upgrading Pengurus yang dilanjutkan dengan bakti sosial pada Sabtu (16/03) yang berlokasi di Panti Asuhan Sahabat Yatim.
Seluruh anggota HMJ IS telah berkumpul bersama untuk menerima pembekalan agar dapat menjalankan visi dan misi himpunan dengan baik. Lalu, dilanjut dengan kegiatan bakti sosial yang diikuti oleh seluruh pengurus dan anak-anak panti.
Fatah Al Amin selaku ketua umum HMJ IS mengatakan bahwa Upgrading ini dapat meningkatkan kualitas dari pengurus-pengurus baru. “Pembekalan ini dapat meningkatkan kualitas para pengurus baru yang sebelumnya belum mengetahui apa yang harus dilakukan di HMJ IS, dan setelah pembekalan mereka jadi mengetahui gambaran kegiatan apa saja yang ingin dilakukan,” tuturnya.
Fatah juga mengutarakan harapannya kepada para pengurus yang akan menjalankan visi dan misi himpunan setelah dilakukanya pembekalan. “Harapan saya, kedepannya para pengurus bisa berkoordinasi dengan baik pada sesama anggota dan para koordinator serta anggota BPH,” tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan pada sore hari di di Panti Asuhan Sahabat Yatim. Siti Marisa, divisi Sosial Masyarakat (Somas), mengutarakan bahwa kegiatan bakti sosial ini mencakupi materi tentang keutamaan membaca Al-Qur’an agar dapat mendekatkan diri dengan Al-Qur’an. “Kita mengajarkan kepada mereka tentang keutamaan-keutamaan membaca al-quran, kita dapat mengajak adik-adik dan teman sebaya kami untuk mendekatkan diri pada Al-Qur’an,” jelasnya.
“Semoga kegiatan bakti sosial ini akan terus berjalan dan terus ada. Insyaallah kegiatan ini dapat membawakan keberkahan bagi anak panti dan semoga kegiatan ini terus berkembang,” tutupnya.
(Mha, Sai / Cmt)