Cetak Guru Tilawati Berkualitas, UKM JQH Adakan Diklat Bersama KPA 5 Loa Janan

Samarinda, LPM Cakrawala – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffadzh (JQH) mengadakan acara Diklat Standarisasi Guru Al-qur’an Tilawati se-Kalimantan Timur yang berlangsung dari tanggal 4 hingga 5 Juli 2022.
Bekerja sama dengan Koordinator Pengembangan Al-Qur’an (KPA) 5 Kecamatan Loa Janan, UKM JQH mengadakan acara diklat dengan tema “Merealisasikan Guru Tilawati Berkompeten di Era Society 5.0”. Kegiatan ini dihadiri oleh peserta yang terdiri dari guru tilawati se-Kalimantan Timur, serta sebagian mahasiswa UINSI yang juga turut berpartisipasi untuk menambah pengetahuan mereka. “Tujuan utama kami adalah mengembangkan kualitas para guru dan peserta yang sudah mengikuti acara diklat selama 2 hari dalam kurun waktu 1 tahun sekali ini,” jelas Muhammad Ghilman Thobibi selaku Ketua Panitia Diklat.
Mulyana, selaku mahasiswa UINSI Samarinda semester 4 Prodi Ekonomi Syariah, merasa beruntung mengikuti acara diklat yang turut mengundang peserta dari eksternal kampus. “Semoga dengan adanya pelatihan ini, semakin banyak guru-guru yang mencetak generasi Qur’ani terutama dari golongan anak-anak agar dapat membaca Al-Qur’an di saat banyaknya anak yang kecanduan handphone,” tuturnya.
Salah satu guru tilawati asal TPQ Batuah, Amir Mujahid, mengaku cukup terkesan dan begitu antusias mengikuti acara diklat yang diadakan di kampus UINSI. “Semoga ilmu yang saya dan teman-teman dapatkan dalam acara ini bisa bermanfaat dan kami terapkan di TPA atau TPQ masing-masing,” tutupnya. (Iua/Psy/Ysf)