Siap Sambut Pesta Demokrasi 2024, Dema Fasya Adakan Seminar Kepemiluan dan PKD
Samarinda, LPM Cakrawala —Dema Fasya Gelar Seminar Pemilu dengan Tema ‘Peran Mahasiswa Dalam Mengawal Pemilu 2024’ dan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) Fasya Bertemakan ‘Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan yang Berintegritas Serta Kritis dalam Menentukan Masa Depan’ di Auditorium 22 Dzulhijjah UINSI Samarinda (17/10).
Seminar dan PKD tersebut menghadirkan dua pemateri, yaitu Daini Rahman dan Roni Hidayatullah dari Bawaslu Kaltim, serta diikuti oleh 32 peserta yang terdiri dari 29 peserta Fasya dan 3 peserta FUAD.
Wakil Dekan III Fasya, Lilik Andar Yuni, dalam sambutannya, menyampaikan tentang pentingnya pelatihan kepemimpinan dasar dan peran mahasiswa sebagai agen perubahan agar segala sesuatu bisa berjalan sebagaimana mestinya dan sesuai dengan aturan yang ditetapkan.
“Adik-adik ini, sebagai mahasiswa, memiliki peran besar sebagai agent of change sekaligus pengawas dan pengawal pemilu agar segala sesuatu bisa berjalan sebagaimana mestinya,” ujarnya.
Selain itu, Lilik juga berharap agar peserta dapat menjadi pemimpin yang baik sehingga memberikan manfaat untuk Agama, Bangsa, dan Negara.
“Kegiatan ini sangat penting bagi mahasiswa dalam membangun diri sebagai pemimpin di kalangan masyarakat, bangsa, dan negara, baik pada tingkat lokal, nasional, maupun internasional,” ucapnya.
Iqbal Novisar, selaku ketua panitia, menyampaikan tentang kendala yang dihadapi selama persiapan acara.
“Alhamdulillah, persiapan yang lain tidak mengalami kendala berarti. Mungkin satu-satunya kendala kami adalah masalah pendanaan. Karena acara ini memerlukan biaya yang cukup besar, namun kami tetap dapat menyelenggarakan kegiatan ini dengan meriah,” katanya.
(Dst)