Sebanyak 1402 Mahasiswa Baru Mengikuti PBAK 2023
Samarinda, LPM Cakrawala – Pembukaan PBAK 2023 UINSI dilaksanakan dengan meriah di Auditorium 22 Dzulhijjah pada 23 Agustus 2023.
PBAK yang diikuti sebanyak 1402 mahasiswa baru tahun ini mengambil tema “Mewujudkan Mahasiswa yang Unggul, Berkarakter Religius dan Nasionalis”. Tercatat sebanyak 632 Mahasiswa FTIK, 298 Mahasiswa FEBI, 192 Mahasiswa FASYA, 280 Mahasiswa FUAD yang mendaftar di UINSI serta mengikuti PBAK ini.
Ketua PBAK, Zamroni menyampaikan dalam laporannya bahwa pelaksanaan PBAK tahun ini berbeda dengan yang sebelumnya, sesuai dengan edaran Mentri Agama. “Karena PBAK adalah kegiatan akademik yang mengawali proses perkuliahan, sebagaimana wisuda adalah kegiatan akademik yang mengakhiri perkuliahan, oleh karena itu kegiatan PBAK harus dibuka dan ditutup dengan rapat senat akademik,” jelasnya.
Rektor UINSI dalam sambutannya pun mengajak mahasiswa baru membaca sebuah pantun. Dalam pantunnya tersirat makna PBAK yaitu bagaimana mengenalkan program kampus. “Suasana PBAK harus gembira, jika ada hal-hal yang kurang pas silahkan dikoordinasikan dengan pengawas dulu,” Ujarnya.
Dalam sambutan akhirnya, bapak Rektor menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja keras seluruh panitia PBAK 2023. “Saya yakin bahwa pelaksanaan PBAK hari ini sudah direncanakan dengan baik, tetapi pastinya didalam pelaksanaanya ada hal-hal yang perlu dikaji ulang, perlu didiskusikan ulang dan evaluasi ulang. sesuatu itu akan ketahuan kekurangan-kekurangannya kalau sudah dilaksanakan, sesuatu yang hari ini terbaik substansi kebenarannya selalu relatif. tugas kita selalu mengaktif supaya tidak menjadi hamba yang ketinggalan dan bisa mengikuti zaman,” tutupnya.
(Atj/Psy/Asl)