Mewujudkan Generasi Berkarakter Qur’ani, UKM JQH Adakan Safari Ramadhan
Samarinda, LPM Cakrawala – UKM JQH UINSI mengadakan kegiatan Safari Ramadan dari tanggal 9 sampai 15 April 2023 di Jalan Bung Tomo, Gang Karya Putra, RT. 03, Kel. Baqa, Kec. Samarinda Seberang.
Kegiatan yang berlangsung selama 7 hari tersebut mengusung tema “Menjadikan Bulan Suci Ramadhan sebagai Sarana Peningkatan Amal Ibadah dan Keimanan guna Mewujudkan Generasi yang Berkarakter Qur’ani” ini diharapkan mampu meningkatkan keimanan umat islam agar memiliki pemahaman di bidang Al-Qur’an serta sebagai ajang mempererat silaturahmi dan kerja sama antar sesama umat Islam.
Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat setempat dan 44 anggota UKM JQH yang menjadi panitia kegiatan tersebut. Kegiatan ini diisi dengan mengajarkan para santri TPA dan siswa SD mengaji tilawati serta ikut andil dalam bakti sosial. Selain itu, digelar juga berbagai macam lomba untuk menghidupkan bulan ramadhan yang diantaranya lomba busana muslim, lomba tartil, lomba hafalan juz ‘amma, lomba praktik sholat, dan lomba menyanyikan lagu islami. “Kegiatannya mengajarkan keagamaan kepada anak TPA dan SD, menggelar berbagai macam lomba, dan bakti sosial,” ujar Jaini Rahman selaku ketua panitia Safari Ramadhan.
Jaini juga mengungkapkan rasa syukurnya mengikuti kegiatan ini karena dapat terjun langsung ke masyarakat untuk mengabdi dan membagi ilmu disana. Dirinya juga berharap kegiatan ini dapat memberi manfaat dan berjalan lancar sampai akhir. “Semoga kegiatan kami berjalan lancar sampai satu minggu ke depan dan bermanfaat bagi semua,” tutupnya.
(Rsp, Atj, Nty)