Januari 19, 2026

LPM Cakrawala

Mencerahkan Untuk Menggerakkan

Pindah di Gedung Baru, Begini Tanggapan Mahasiswa FUAD

Samarinda, LPM Cakrawala — Mahasiswa FUAD begitu antusias untuk menjalani perkuliahan yang nantinya dilangsungkan di gedung baru mereka. Sebelumnya diketahui bahwa gedung FUAD ditempatkan di kampus I yang aksesnya terbilang jauh dari kampus II, dan dengan pembangunan gedung baru ini semua fakultas UINSI telah berkumpul dalam satu lingkungan.

Muhammad Nur Afandi, salah satu mahasiswa Ilmu Al-qur’an dan Tafsir (IAT) semester 4 menyampaikan, bahwa ia berterima kasih kepada pihak lembaga terkait gedung baru FUAD. “Saya sangat senang, bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Dekan FUAD serta pihak lembaga yang telah memberikan fasilitas baru untuk mahasiswanya. Dengan adanya gedung ini, semester 1 maupun semester lain bisa saling mengenal agar rasa kekeluargaan di FUAD makin terjalin,” ungkapnya.

Begitupun dengan Ahmad Dhyki Dermawan, mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) semester 4 mengutarakan rasa antusias dan keluhannya mengenai gedung FUAD yang akan digunakan pada semester genap mendatang, “Sangat excited sekali, khususnya saya sebagai mahasiswa FUAD yang sangat menantikan gedung baru ini. Di sisi lain saya juga harus mempersiapkan diri agar stamina tetap kuat karena saya tinggal di kota dan setiap hari harus menempuh perjalanan yang cukup jauh,” ucapnya.

Tanggapan lain datang dari Khairul Aqmar, mahasiswa KPI semester 4 yang merupakan anak rantau dari Kota Bontang. Aqmar menjelaskan bahwa dirinya telah mempersiapkan hal-hal yang akan dihadapinya selama berkuliah di gedung baru nanti, salah satunya dengan mencari tempat tinggal di daerah Samarinda Seberang. “Kemarin saya sempat mengekost di kota. Karena sudah mengetahui perkuliahan akan dipindah ke kampus II, maka saya segera mencari tempat tinggal di Samarinda Seberang. Ditakutkan jika terlambat, saya tidak mendapatkan kost yang sesuai dengan keinginan saya” jelas Aqmar.

Ia juga menyampaikan kepada mahasiswa FUAD yang ingin menyewa tempat tinggal untuk segera mencari dari sekarang, karena jika mencari di semester depan tentu sulit mendapatkannya. Terlebih ada banyak mahasiswa baru yang memiliki tujuan serupa. “Saran dari saya mungkin cari tempat tinggal yang tidak terlalu dekat dari kampus II, karena semakin dekat dengan kampus maka biaya sewanya juga pasti lebih mahal,” tutupnya.
(Rsp/Nty/Asl/Dst)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *